Selasa, 05 April 2016

Apa Itu Ekstrakurikuler?

MENGINTIP BERAGAM EKSTRAKURIKULER DI SMP LABSCHOOL JAKARTA

Ekstrakurikuler atau Ekskul adalah kegiatan non-pelajaran formal yang dilakukan peserta didik sekolah atau universitas, umumnya di luar jam belajar kurikulum standar. Kegiatan-kegiatan ini ada pada setiap jenjang pendidikan dari sekolah dasar sampai universitas yang ditujukan agar siswa dapat mengembangkan dan menyalurkan kepribadian, bakat, dan kemampuannya di berbagai bidang diluar kegiatan akademik. Di SMP Labschool, kami para siswa diwajibkan memilih minimal satu ekskul selain pramuka. Batas maksimal memilih ekskul setiap siswa adalah tiga ekskul. Terdapat banyak sekali pilihan ekstrakurikuler di SMP Lasbchool yaitu Kelompok Ilmiah Remaja (KIR), Bahasa Jepang, English Club, Bahasa Prancis, Komputer, Bimbingan Baca Tulis Al-Qur’an, Jurnalistik, Robotik, Tari Tradisional dan Modern Dance atau biasa disebut Zelofus, Saman, Ansambel, Paduan Suara, Band, Fotografi, Pembuatan Komik, Basket, Futsal, Bulu Tangkis, Silat atau Merpati Putih, Tae Kwon Do, Paskibra, dan Soft Ball atau Base Ball.

Kegiatan khas untuk memberikan penjelasan tentang ekstrakulikuler di Labschool adalah Expo Ekskul. Di acara ini, kelas 7 akan diberikan penjelasan tentang masing-masing ekstrakulikuler dan juga menampilkan beberapa gerakan atau  contoh kegiatan ekskul tersebut. Kali ini, aku akan menjelaskan tentang dua ekskul yang ada di SMP Labschool, yaitu ekskul basket dan ekskul fotografi.

Pertama, aku akan menjelaskan tentang ekskul basket. Aku telah mengikuti ekskul basket semenjak semester pertama. Kami diajarkan oleh seorang pelatih basket yang biasa dipanggil Kak Agus. Pak Treza, Pak Yudhi, dan Pak Karman adalah guru Pembina ekstrakulikuler basket. Ekskul basket mengajarkan beberapa trik dasar permainan bola basket, cara memegang bola basket dengan baik dan benar, serta masih banyak lainnya. Namun, pelatih kami tidak terlalu memperhatikan siswi kelas 7 yang masih belum bisa basket. Ia malah lebih memperhatikan siswa laki-laki dan tim inti. Aku berencana untuk keluar dari ekskul basket karena aku kurang suka dengan pelatih yang sekarang.

Kedua, aku akan menjelaskan tentang ekskul pilihanku, yaitu fotografi. Ekskul ini bertujuan untuk memberikan informasi tentang kamera dan basic teknik fotografi. Kami juga diajarkan cara memegang kamera secara professional agar tidak jatuh. Guru yang mengajarkan ekskul fotografi biasa kami panggil Pak Khotib. Setelah menjelaskan basic fotografi, biasanya materi berbeda tiap minggu, kami pun harus mencari foto atau hunting di daerah sekolah dan mengumpulkan foto sebelum pukul 5.


Sekian dari saya, bila terdapat kesalahan kata maupun kalimat mohon dimaafkan. Terima kasih, wassalamualaikum wr. wb.